detakbanten.com TANGERANG -- Selain mengundang unsur Forkopimda, Kejari Kabupaten Tangerang mengundang pelajar SMAN 18 Kabupaten Tangerang dalam memusnahkan barang bukti hasil kejahatan seperti Narkoba dan obat terlaarang, diundangnya pelajar dalam pemusnahan barang bukti bertujuan untuk memberikan pemahaman agar para siswa tidak terjerumus dalam peredaran narkoba.

" Kami sengaja mengundang pelajar SMA 18 Kabupaten Tangerang, agar merwka mengetahui bahwa obat - obatan terlarang seperti narkoba membawa dampak buruk bagi masa depan sekaligus merusak moral generasi bangsa,,"terang Kepala Kejari Kab Tangerang Ricky Tommy Hasiholan, Jumat (15/12/2023).

Ricky mengatakan, narkoba menjadi kejahatan tertinggi kedua setelah pencurian dengan pemberatan atau curat. Namun dampak kejahatan narkoba lebih berbahaya.

“Narkoba, korupsi, dan terorisme adalah jenis kejahatan extraordinary crime yang merupakan kejahatan terorganisasi lintas negara dan dapat menjadi ancaman serius karena dapat merusak sendi-sendi kehidupan suatu bangsa,

Diketahui, Kejari Kabupaten Tangerang melakukan pemusnahan barang bukti di depan kantor kejari Kabupaten Tangerang, Jumat (15/12/2023), dalam pemusnahan tersebut hadir staf ahli bidang SDM Ahmad Kasori mewakili Pj Bupati Tangerang Andi Ony Prihartono, dari unsur TNI dan Polri juga nampak hadir.

Narkoba jenis sabu seberat 24661 gram dihancurkan, selain Sabu, Kejari Kabupaten Tangerang juga menghancurkan timbangan 11 buah, ganja seberat 307,2 gram, 43 unit alat komunikasi, 10 buah senjata tajam, obat terlarang seperti tramadol 2469 butir, hexymer 1320 butir, dextro1003 butir, bong alat hisap sabu, kunci leter T, tembakau sintetis 0.7751 gram. Pemusnahan barang bukti merupakan kejahatan dari 79 perkara.

Sementara Kasi Pengelolaan Barang Bukti Dan Barang Rampasan Kejari KabupatennTangerang, Atik Ariyosa menghimbau kepada para pelajar dan masyarakat untuk menghindari dan menjauhi dari penyalahan obat - obat terlarang, dia berharap agar siswa SMA untuk tidak salah bergaul, karena berawal dari pergaulan yang salah, kemudian merubah watak seseorang.

" Alhamdulillah acara pemusnahan barang bukti hasil kejahatan berjalan sukses, barang bukti yang tekah inhkrah ini secara simbolis dilakukan pak Kajari Kabupaten Tangerang, dihadiri tamu undangan,"tandasnya.

[https://www.detakbanten.com/today/undang-pelajar-kejari-kab-tangerang-musnahkan-barbuk-hasil-kejahatan]

[https://www.temabanten.com/belasan-siswa-ikut-musnakan-barbuk-di-kejari-kabupaten-tangerang/]

[https://kanaltangerang.com/2023/12/15/kejari-kabupaten-tangerang-musnahkan-barang-bukti-hasil-pidana-umum/]

[https://www.radarbanten.co.id/2023/12/15/kajari-kabupaten-tangerang-ajak-puluhan-siswa-musnahkan-barang-bukti/]

Posted in BERITA on Dec 15, 2023.

Upacara Hari Lahir Kejaksaan ke-80, Kajari Kabupaten Tangerang Ingatkan Pentingnya Transformasi Nyata

Upacara Hari Lahir Kejaksaan ke-80, Kajari Kabupaten Tangerang Ingatkan Pentingnya Transformasi Nyata

Posted in on Sep 02, 2025.

Peringati Hari Lahir Kejaksaan ke-80, Kejari Kabupaten Tangerang Gelar Donor Darah untuk Sesama

Peringati Hari Lahir Kejaksaan ke-80, Kejari Kabupaten Tangerang Gelar Donor Darah untuk Sesama

Posted in on Aug 27, 2025.

Kejari Kabupaten Tangerang Rayakan Hari Lahir Kejaksaan ke-80 dengan Bakti Sosial Bersama 100 Anak Yatim Piatu

Kejari Kabupaten Tangerang Rayakan Hari Lahir Kejaksaan ke-80 dengan Bakti Sosial Bersama 100 Anak Yatim Piatu

Posted in on Aug 27, 2025.